PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, MOTIVASI KERJA DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi Kasus Pada UPT Perpustakaan Proklamator Bung Karno)

IMAMATUL AFIFA, 12402173523 (2023) PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, MOTIVASI KERJA DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi Kasus Pada UPT Perpustakaan Proklamator Bung Karno). [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (717kB)
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (173kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (101kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (377kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (715kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (378kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (536kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (262kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (94kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (239kB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Pengaruh Gaya Kepemimpinan, Motivasi Kerja, dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan (Studi Kasus Pada UPT Perpustakaan Proklamator Bung Karno)”, ini ditulis oleh Imamatul Afifa NIM. 12402173523 dengan pembimbing Nurul Fitri Ismayanti, M.E.I. Setiap organisasi atau perusahaan, dalam melaksanakan kegiatannya selalu berusaha untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Keberhasilan yang dilakukan setiap organisasi ditentukan oleh kinerja karyawan. Kinerja karyawan merupakan suatu hasil kerja yang dicapai oleh setiap individu dan disesuaikan dengan peran atau tugas individu tersebut dalam suatu organisasi atau perusahaan dalam periode tertentu. Kinerja karyawan dipengaruhi oleh beberapa faktor antara lain, 1) faktor individu misalnya disiplin kerja, motivasi kerja, kemampuan, dan pengalaman kerja, 2) faktor lingkungan eksternal misalnya kehidupan ekonomi, kehidupan sosial dan kompetitor, 3) faktor lingkungan internal organsisasi misalnya sumber daya, kepemimpinan, penghargaan, struktur, job design, kebijakan organisasi, strategi organisasi, kompensasi, dan teman kerja. Dengan demikian kinerja karyawan sangat penting dalam organisasi atau perusahaan, agar dapat mengetahui kemampuan, keterampilan, kualitas kerja, kuantitas kerja dan waktu yang digunakan karyawan untuk bekerja. Sehingga tujuan yang diharapkan oleh organisasi atau perusahaan dapat tercapai. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian asosiatif. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah probability sampling. Banyaknya sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 64 responden. Analisis data yang digunakan meliputi: uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji regresi linear berganda dan uji hipotesis yang diolah menggunakan SPSS 16.0. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada UPT Perpustakaan Proklamator Bung Karno, motivasi kerja berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada UPT Perpustakaan Proklamator Bung Karno, disiplin kerja berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada UPT Perpustakaan Proklamator Bung Karno, dan terdapat pengaruh secara positif dan signifikan antara gaya kepemimpinan, motivasi kerja, dan disiplin kerja secara simultan terhadap kinerja karyawan pada UPT Perpustakaan Proklamator Bung Karno. Kata Kunci: Gaya Kepemimpinan, Motivasi Kerja, Disiplin Kerja, dan Kinerja Karyawan

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: 12402173523 IMAMATUL AFIFA
Date Deposited: 21 Nov 2023 06:27
Last Modified: 21 Nov 2023 06:27
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/42077

Actions (login required)

View Item View Item