IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA DALAM PEMBELAJARAN AKIDAH AKHLAK DI MTs DARUL FALAH SUMERGEMPOL KAB.TULUNGAGUNG

MARITHA IKA PUR WIJAYANTI, 126201202089 (2024) IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA DALAM PEMBELAJARAN AKIDAH AKHLAK DI MTs DARUL FALAH SUMERGEMPOL KAB.TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
Cover.pdf

Download (269kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (309kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (295kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (242kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (501kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (171kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (384kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (295kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (72kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (95kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (519kB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Implementasi Kurikulum Merdeka Dalam Pembelajaran Akidah Akhlak di MTs Darul Falah Sumbergempol Kab. Tulungagung” ditulis oleh Maritha Ika Pur Wijayanti. NIM 126201202089. Selaku mahasiswa Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung. Pembimbing: Prof.H. Dr. Syamsun Ni‟am, M.Ag. Kata Kunci: Implementasi Kurikulum Merdeka, Pembelajaran Akidah Akhlak Kurikulum Merdeka merupakan kurikulum yang fleksibel dan sebagai solusi learning loss pasca Covid-19. Kurikulum Merdeka menjadi tantangan baru bagi pendidik maupun tenaga kependidikan di MTs Darul Falah kurikulum ini baru berjalan setahun sejak penelitian ini dilakukan. Dalam implementasinya tidak luput dari hambatan dan keluhan baik dari guru maupun peserta didik. Akidah Akhlak adalah mata pelajaran dijenjang Madrasah Tsanawiyah yang bertujuan untuk menanamkan dan meningkatkan keimanan serta kesadaran peserta didik tentang berakhlak mulia yang diwujudkan dalam kegiatan sehari-hari.. Tujuan penelitian (1) untuk mendeskripsikan implementasi Kurikulum Merdeka dalam proses pembelajaran Akidah Akhlak di MTs Darul Falah Sumbergempol Kab. Tulungagung, (2) untuk mendeskripsikan hambatan Kurikulum Merdeka dalam proses pembelajaran Akidah Akhlak di MTs Darul Falah Sumbergempol Kab. Tulungagung, (3) untuk mendeskripsikan dampak Kurikulum Merdeka dalam proses pembelajaran Akidah Akhlak di MTs Darul Falah Sumbergempol Kab. Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, jenis penelitian studi kasus, metode pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Menganalisis data menggunakan kondensasi, penyajian data dan verifikasi data. Sedangkan pengecekan data menggunakan perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, triangulasi sumber dan teknik. Hasil penelitian (1) Tahap perencanaan guru meyusun Prota, Promes dan Modul Ajar. Pelaksanaan Modul Ajar dengan pembelajaran berdiferensiasi. Evaluasi menggunakan diagnostik, formatif, sumatif (2) Hambatan internal guru kesulitan merancang perangkat pembelajaran, sedikitnya referensi pembelajaran dan media yang kurang tercukupi dari peserta didik kurangmya motivasi belajar. Hambatan eksternal adalah dari madarasah sarana prasarana madrasah, dari guru dukungan dari wali murid dan dari peserta didik sumber belajar belum mencukupi, (3) Dampak positif, meningkatkan kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan, guru mendesain pembelajaran fleksibel dan pembelajaran menyenangkan. Dampak negatif adalah target pembelajaran awal belum tercapai, guru kerepotan menyusun perangkat pembelajaran dan jam pelajaran yang banyak di luar kelas.

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama
Pendidikan Islam > Madrasah tsanawiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 126201202089 MARITHA IKA PUR WIJAYANTI
Date Deposited: 28 May 2024 02:50
Last Modified: 28 May 2024 02:50
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/46228

Actions (login required)

View Item View Item