Pipit Ayu Palupi, 2817123127 (2016) PENERAPAN MODEL KOOPERATIF TIPE TALKING STICK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN SOSIAL (IPS) PESERTA DIDIK KELAS III MIMA’ARIF MARGOMULYO WATULIMO TRENGGALEK. [ Skripsi ]
|
Text
COVER DLL.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (165kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (302kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (360kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (133kB) | Preview |
|
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf Download (147kB) |
||
|
Text
perangkat siklus 1.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
perangkat siklus II.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Pipit Ayu Palupi, Penerapan Model Kooperatif Tipe Talking Stick Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta didik Kelas III Madrasah Ibtidaiyah Ma’arif Margomulyo Watulimo Trenggalek, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Insitut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung, Pembimbing Muhamad Zaini, M.A. Kata Kunci: Kooperatif, Talking Stick, Hasil Belajar Penelitian ini dilatarbelangi oleh hasil belajar peserta didik kelas III Madrasah Ibtidaiyah Margomulyo Watulimo Trenggalek dalam pembelajaran IPS yang masih rendah. Hal ini disebabkan karena kegiatan pembelajaran di kelas yang dilakukan menggunakan metode pembelajaran ceramah dan pemberian tugas, sehingga peserta didik kurang aktif. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Talking Stick dalam setting pembelajaran kelompok, untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik. Rumusan masalah dalam skripsi ini adalah: 1. Bagaimana peningkatan keaktifan peserta didik melalui penerapan model kooperatif tipe Talking Stick pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial materi Jenis-Jenis Pekerjaan kelas III Madrasah Ibtidaiyah Ma’arif Margomulyo Watulimo Trenggalek? 2. Bagaimana peningkatan hasil belajar melalui penerapan model kooperatif tipe Talking Stick pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial materi Jenis-Jenis Pekerjaan kelas III Madrasah Ibtidaiyah Ma’arif Margomulyo Watulimo Trenggalek? Adapun tujuan dari penelitian tersebut, yaitu: 1. Untuk meningkatkan keaktifan melalui penerapan metode Talking Stick pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial materi Jenis-Jenis pekerjaan kelas III Madrasah Ibtidaiyah Ma’arif Margomlyo, Watulimo, Trenggalek., 2. Untuk meningkatkan hasil belajar melalui penerapan metode Talking Stick pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial materi Jenis-Jenis Pekerjaan kelas III Madrasah Ibtidaiyah Ma’arif Margomulyo, Watulimo, Trenggalek. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas karena masalah yang dipecahkan berasal dari praktik pembelajaran di kelas sebagai upaya meningkatkan hasil. Proses pelaksanaan tindakan kelas meliputi: (1) tahap perencanaan (plan), (2) tahap pelaksanaan (act), (3) tahap observasi (observe), dan (4) tahap refleksi (reflection). Adapun pengumpulan datanya menggunakan tes, wawancara, observasi, catatan lapangan dan dokumentasi. Tes digunakan untuk memperoleh data tentang hasil belajar Ilmu Pengetahuan Sosial peserta didik kelas III Madrasah Ibtidaiyah Margomulyo, Watulimo, Trenggalek. Sedangkan metode observasi, wawancara dan catatan lapangan digunakan untuk menggali data tentang proses pembelaran Ilmu Pengetahuan Sosial, respon peserta didik dan keadaan peserta didik dan guru. Setelah peneliti mengadakan penelitian tindakan kelas dengan menggunakan Model Kooperatif Tipe Talking Stick, akhirnya ditemukan bahwa terjadi peningkatan keaktifan dan peningkatan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial pada peserta didik kelas III Madrasah Ibtidaiyah Margomulyo Watulimo Trenggalek. Dari hasil analisis didapatkan bahwa peningkatan keaktifan peserta didik dapat dilihat dari peningkatan aktifitas peserta didik dan aktifitas peneliti. Pada siklus I aktifitas peserta didik dari (81,43) dan siklus II meningkat menjadi (87,85), kemudian pada aktifitas peneliti yaitu pada siklus I dari (82,85) kemudian pada siklus II meningkat menjadi (90,71). Peningkatan hasil belajar peserta didik mengalami peningkatan dari awal Pre Test hingga siklus II yaitu, hasil belajar peserta didik pada saat Pre Test (51,25), siklus I (72,70), siklus II (83). Berdasarkan paparan data, temuan penelitian, dan pembahasan yang telah diuraikan maka dapat disimpulkan bahwa penerapan Model Kooperatif Tipe Talking Stick dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar Ilmu Pengetahuan Sosial peserta didik kelas III Madrasah Ibtidaiyah Margomulyo, Watumilo, Trenggalek.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan Dasar Pendidikan > Pendidikan Islàm |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI |
Depositing User: | 2817123127 Pipit Ayu Palupi |
Date Deposited: | 21 Sep 2016 03:14 |
Last Modified: | 21 Sep 2016 03:14 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/3582 |
Actions (login required)
View Item |