SALMA AINI ZUFAIDAH, 126308201013 (2024) PENGARUH SELF-REGULATED LEARNING DAN EFIKASI DIRI TERHADAP PROKRASTINASI AKADEMIK MAHASISWA YANG BERMUKIM DI PONDOK PESANTREN SIROJUTTHOLIBIN. [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (1MB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (247kB) |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (215kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (213kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (287kB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (253kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (433kB) |
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (144kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (216kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Prokrastinasi akademik merupakan masalah umum yang terjadi di kalangan mahasiswa berupa menunda-nunda dalam penyelesaian tugas, termasuk di pondok pesantren. Pondok pesantren memiliki banyak budaya dan system pendidikan yang berbeda dari lembaga pendidikan lainnya. Banyak mahasiswa yang yang terindikasi melakukan prokrastinasi akademik dengan gejala menurunnya self-regulated learning serta tidak seimbangnya efikasi diri mahasiswa. Self-regulated learning merupakan kemampuan individu dalam mengontrol diri dan lingkungannya dalam proses belajar. Sedangkan efikasi diri merupakan kepercayaan diri individu dalam prosesnya mencapai tujuannya. Kajian ini dilaksanakan guna mengetahui apakah terdapat pengaruh antara self-regulated learning dan efikasi diri terhadap prokrastinasi akademik pada mahasiswa yang bermukim di Pondok Pesantren Sirojuttholibin. Guna melakukan pengujian yang selaras pada tujuan penelitian, maka kajian ini dilakukan dengan metode kuantitatif. Sampel pada kajian ini merupakan mahasiswa aktif UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung yang bermukim di Pondok Pesantren Sirojuttholibin. Penentuan jumlah sampel menggunakan teknik total sampling, dimana seluruh populasi menjadi sampel penelitian. Pengambilan data dilakukan memakai skala self-regulated learning, skala efikasi diri, dan skala prokrastinasi akademik. Pengumpulan data dengan kuesioner yang dibagikan secara online dengan bantuan google form. Pengujian reliabilitas alat ukur menggunakan pendekatan nilai koefisien Alpha Cronbach. Teknik analisis datanya menggunakan analisis regresi berganda yang dioperasikan menggunakan bantuan software JASP. Hasil penelitian ini secara parsial menunjukkan bahwa self-regulated learning berpengaruh negatif pada prokrastinasi akademik, sedangkan efikasi diri berpengaruh positif pada prokrastinasi akademik. Adapun hasil dari analisis regresi berganda sebesar nilai p <0,001 atau p <0,05, dan nilai R2 sebesar 0.157 yang artinya self-regulated learning dan efikasi diri memberikan sumbangan efektif terhadap prokrastinasi akademik mahasiswa yang bermukim di Pondok Pesantren Sirojuttholibin sebesar 15,7%. Dari uji yang telah dilakukan pada kajian ini juga ditemukan bahwa jika tingkat self-regulated learning tinggi maka tingkat prokrastinasi akademik rendah, begitu juga sebaliknya. Sedangkan jika tingkat efikasi diri tinggi, maka tingkat prokrastinasi akademik mahasiswa rendah. Kata Kunci: Self-regulated Learning, Efikasi Diri, Prokrastinasi Akademik
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Psikologi Psikologi > Psikologi pendidikan |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Psikologi Islam |
Depositing User: | 126308201013 SALMA AINI ZUFAIDAH |
Date Deposited: | 14 Oct 2024 02:58 |
Last Modified: | 14 Oct 2024 02:58 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/54005 |
Actions (login required)
View Item |