PENGARUH KEIKUTSERTAAN SISWA DALAM TPQ (TAMAN PENDIDIKAN ALQURAN) TERHADAP PERILAKU JUJUR DAN DISIPLIN SISWA DI SDI AL HIDAYAH SAMIR NGUNUT TULUNGAGUNG

ERMI HIMAYATI, 17205153274 (2019) PENGARUH KEIKUTSERTAAN SISWA DALAM TPQ (TAMAN PENDIDIKAN ALQURAN) TERHADAP PERILAKU JUJUR DAN DISIPLIN SISWA DI SDI AL HIDAYAH SAMIR NGUNUT TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (633kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (404kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (198kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (232kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (536kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (337kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (524kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (219kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (144kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (193kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Keikutsertaan Siswa Dalam TPQ (Taman Pendidikan AlQuran) Terhadap perilaku jujur dan disiplin siswa di SDI Al Hidayah Samir Ngunut Tulungagung”, ini ditulis oleh Ermi Himayati, NIM. 17205153274. Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung, yang dibimbing oleh Abdul Aziz Faradi, M.Hum., NIP. 19840414 201403 1 004 Kata Kunci: Keikutsertaan Siswa dalam TPQ (Taman Pendidikan Alquran), Perilaku Jujur, Perilaku Disiplin. Penelitian ini dilatar belakangi oleh perilaku jujur dan disiplin yang masih kurang di SDI Al Hidayah dilihat dari banyak siswa yang masih menyontek dan masih banyak siswa yang datang terlambat ke sekolah. Selain itu, Peneliti melakukan observasi di sekitar SDI Al Hidayah didapati masyarakatnya peduli dengan pendidikan agama putra-putrinya, sehingga di masing-masing masjid terdapat kegiatan TPQ dan banyak siswa-siswi SDI Al Hidayah Samir yang mengikuti kegiatan TPQ baik di sekolah maupun di masjid terdekat. Rumusan masalah: (1) Adakah pengaruh keikutsertaan siswa dalam TPQ (Taman Pendidikan Alquran) tehadap perilaku jujur siswa di SDI Al Hidayah Samir?. (2) Adakah pengaruh keikutsertaan siswa dalam TPQ (Taman Pendidikan Alquran) tehadap perilaku disiplin siswa di SDI Al Hidayah Samir?. (3) Adakah pengaruh secara bersama-sama keikutsertaan siswa dalam TPQ (Taman Pendidikan Alquran) tehadap perilaku jujur dan disiplin siswa di SDI Al Hidayah Samir?. Pendekatan penelitian ini adalah kuantitatif dengan populasi siswa SDI Al Hidayah Samir, yang terdiri dari 197 orang. Dengan teknik sampling Purposive sampling diperoleh sampel 37 siswa. Variabel bebas: Keikutsertaan siswa dalam TPQ (Taman Pendidikan Alquran). Variabel terikat: Perilaku jujur dan disiplin. Sumber data: Responden dan Dokumen. Teknik pengumpulan data: angket. Teknik analisis data: uji validitas, reliabilitas, normalitas, homogenitas dan manova dengan bantuan SPSS for Windows 20.0. Hasil penelitian: (1) Ada pengaruh signifikan antara keikutsertaan siswa dalam TPQ (Taman Pendidikan Alquran) tehadap perilaku jujur siswa di SDI Al Hidayah Samir. Dari hasil analisis data pada taraf interval 5% menunjukkan bahwa nilai signifikansi 0,000 kurang dari 0,05 dan tingkat pengaruh sebesar 0,925 diperoleh dari nilai Adjusted R Squared dari hasil uji manova. (2) Ada pengaruh signifikan antara keikutsertaan siswa dalam TPQ (Taman Pendidikan Alquran) tehadap perilaku disiplin siswa di SDI Al Hidayah Samir yangditunjukkan oleh nilai signifikansi 0,000 kurang dari 0,05 dan tingkat pengaruh sebesar 0,957 diperoleh dari nilai Adjusted R Squared hasil uji manova yang artinya pengaruh keikutsertaan siswa dalam TPQ terhadap perilaku disiplin lebih besar dari pengaruh keikutsertaan siswa dalm TPQ terhadap perilaku jujur. (3) Ada pengaruh yang signifikan antara keikutsertaan siswa dalam TPQ (Taman Pendidikan Alquran) tehadap perilaku jujur dan disiplin dengan diperoleh nilai signifikansi 0,000 kurang dari 0,05.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: 17205153274 ERMI HIMAYATI
Date Deposited: 29 Apr 2019 07:35
Last Modified: 29 Apr 2019 07:35
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/10559

Actions (login required)

View Item View Item