PERAN GURU DALAM MENGEMBANGKAN KECERDASAN EMOSIONAL MELALUI KEGIATAN PEMBIASAAN PESERTA DIDIK MIN 14 BLITAR

NINDA SEPTIA FANANI, 12205193071 (2023) PERAN GURU DALAM MENGEMBANGKAN KECERDASAN EMOSIONAL MELALUI KEGIATAN PEMBIASAAN PESERTA DIDIK MIN 14 BLITAR. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (2MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (477kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (208kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (495kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (530kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (347kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (654kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (373kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (334kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (323kB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “Peran Guru Dalam Mengembangkan Kecerdasan Emosional Melalui Kegiatan Pembiasaan Peserta Didik MIN 14 Blitar”, ditulis oleh Ninda Septia Fanani, NIM 12205193071, Dosen Pembimbing oleh Hafidz Rosyidiana, M.Pd. Kata Kunci : Peran Guru, Kecerdasan Emosional, Kegiatan Pembiasaan Peran guru merupakan seluruh perilaku atau tindakan seorang guru untuk mentransfer ilmu pengetahuan dan wawasannya pada orang lain, yakni peserta didik. Guru adalah seorang yang memiliki kompetensi dalam mengembangkan kecerdasan peserta didik. Salah satu jenis kecerdasan yang dapat dikembangkan oleh guru yaitu kecerdasan emosional. Kecerdasan emosional merupakan kemampuan yang dimiliki manusia dalam mengelola perasaannya. Kegiatan pembiasaan merupakan kegiatan yang dilakukan untuk membiasakan suatu kegiatan dalam kehidupan sehari-hari. Fokus penelitian ini adalah (1) Bagaimana bentuk-bentuk kegiatan pembiasaan yang diterapkan untuk mengembangkan kecerdasan emosional peserta didik kelas 4 MIN 14 Blitar? (2) Bagaimana peran guru dalam proses pengembangan kecerdasan emosional melalui kegiatan pembiasaan peserta didik pada kelas 4 MIN 14 Blitar? (3) Apa saja faktor yang mempengaruhi peran guru dalam mengembangkan kecerdasan emosional melalui kegiatan pembiasaan peserta didik kelas 4 MIN 14 Blitar? Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mendeskripsikan bentuk-bentuk kegiatan pembiasaan yang diterapkan untuk mengembangkan kecerdasan emosional peserta didik kelas 4 MIN 14 Blitar. (2) Untuk mendeskripsikan peran guru dalam proses pengembangan kecerdasan emosional melalui kegiatan pembiasaan peserta didik pada kelas 4 MIN 14 Blitar. (3) Untuk mendeskripsikan faktor yang mempengaruhi peran guru dalam mengembangkan kecerdasan emosional melalui kegiatan pembiasaan peserta didik kelas 4 MIN 14 Blitar Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Sumber datanya yaitu guru dan peserta didik. Teknik pengumpulan data yaitu observasi partisipatif, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Analisis data dimulai dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan pengecekan keabsahan data menggunakan perpanjangan pengamatan, meningkatkan ketekunan, dan triangulasi sumber. Hasil penelitian, pertama bentuk-bentuk kegiatan pembiasaan yang diterapkan untuk mengembangkan kecerdasan emosional peserta didik kelas IV yaitu kegiatan pembiasaan rutin. Kedua peran guru dalam mengembangkan kecerdasan emosional peserta didik kelas IV yaitu sebagai korektor, inspirator, informator, organisator, motivator, inisiator, fasilitator, pembimbing, demonstrator, pengelola kelas, mediator, supervisor, evaluator. Ketiga Faktor yang mempengaruhi dalam meningkatkan kecerdasan emosional peserta didik kelas IV adalah Faktor pendukung yaitu adanya sarana dan prasarana sekolah yang memadai, dan kompetensi guru dalam memaksimalkan kecerdasan yang ada dalam diri peserta didik. Kemudian faktor yag menghambat adalah faktor dari dalam diri peserta didik , faktor lingkungan yang ada di sekitar peserta didik di lingkungan keluarga, sekolah, maupun di lingkungan masyarakat, dan faktor penggunaan teknologi kurang dikontrol oleh orang tua.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan Islam > Madrasah ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: 12405183101 INDAH NUR SAFITRI
Date Deposited: 04 Oct 2023 07:22
Last Modified: 04 Oct 2023 07:22
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/40702

Actions (login required)

View Item View Item