PENGARUH KUALITAS KEAGAMAAN ORANG TUA TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMPN 1 BENDUNGAN TRENGGALEK TAHUN AJARAN 2016/2017

AHMAD NURHUDA, 2811133020 (2017) PENGARUH KUALITAS KEAGAMAAN ORANG TUA TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMPN 1 BENDUNGAN TRENGGALEK TAHUN AJARAN 2016/2017. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
cover.pdf

Download (500kB) | Preview
[img]
Preview
Text
abstrak.pdf

Download (317kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar isi.pdf

Download (75kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (190kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (300kB) | Preview
[img] Text
BAB III.pdf

Download (176kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (306kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (110kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (106kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (102kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “ Pengaruh Kualitas Keagamaan Orang Tua Terhadap Motivasi Belajar Siswa Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMPN 1 Bendungan Trenggalek”, skripsi ini di tulis oleh Ahmad Nurhuda, NIM 2811133020, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, jurusan Pendidikan Agama Islam, Institut Agama Islam Negri (IAIN) Tulunagung, yang di bombing oleh Dr. H. Asrop Syafi’I, M.Ag. NIP . 19690918 20003 1 102. Kata kunci : membaca Al-Qur’an dan sholat lima waktu orang tua, motivasi belajar mata pelajaran Pendidikan Agama Islam. Penelitian ini dilatar belakangi dengan Teori Ali Hasan Az-Zeqolany di kutib oleh Syaiful Bahri Djamarah mengatakan bahwa “Menurutnya kesalahan-kesalahan orang tua yang menyebabkan anaknya tidak sholeh adalah kurang apresiatif, selalu melarang anak, tidak mampu menjadi teladan yang baik”. Kualitas orang tua sangat berpengaruh terhadap kepribadian siswa. Kemudian mencermati kenyataan bahwa ada siswa di SMPN 1 Bendungan memiliki motivasi belajar Pendidikan Agama Islam yang kurang. Maka penulis tertarik untuk membuktikan kebenaran sebuah teori tersebut. Apakah benar jika lemahnya motivasi belajar siswa tersebut dipengaruhi oleh kualitas keagamaan orang tuanya yang minim. Berawal dari rasa ingin tahu tersebut, maka penulis mengambil judul ‘Pengaruh Kualitas Keagamaan Orang Tua Terhadap Motivasi Belajar Siswa Pendidikan Agama Islam di SMPN 1 Bendungan Trenggalek Tahun Ajaran 2016/2017”. Tujuan penelitian : (1) Untuk mengetahui adakah pengaruh kualitas keagamaan membaca Al-Qur’an Orang Tua terhadap motivasi belajar Agama Islam siswa di SMPN 1 Bendungan Trenggalek. (2) Untuk mengetahui adakah pengaruh kualitas keagamaan beribadah Orang Tua terhadap motivasi belajar pendidikan agama Islam di SMPN 1 Bendungan Trenggalek. (3) Untuk mengetahui adakah pengaruh kualitas keagamaan Orang Tua dalam membaca Al-Qur’an dan beribadah terhdap hasil motivasi siswa pendidikan Agama Islam di SMPN 1 Bendungan Trenggalek Pendekatan penelitian ini adalah kuantitatif dengan populasi siswa dan orang tua siswa di SMPN 1 Bendungan Trenggalek Tahun ajaran 2016/2017,yang terdiri dari 155 siswa dan 155 orang tua siswa. Variabel bebas: membaca Al-Qur’an orang tua dan sholat lima waktu orang tua. Variabel terikat: motivasi belajar siswa mata pelajaran Pendidikan Agama Islam. Teknik analisis data: uji, normalitas, linerialitas, dan regresi ganda dengan bantuan SPSS FOR WINDOS 22.00 Ada pengaruh membaca Al-Qur’an orang tua terhadap motivasi Belajar siswa Pendidikan Agama Islam”. Berdasarkan analisis terdapat r hasil sebesar 0,438 memberikan konstribusi terhadap kenaikan motivasi belajar sebesar 19,1 %. ada pengaruh pengaruh sholat lima waktu orang tua terhadap motivasi Belajar siswa Pendidikan Agama Islam”. Berdasarkan analisis terdapa r hasil sebesar 0,421 memberikan konstribusi terhadap kenaikan motivasi belajar sebesar 17,1 %. ada pengaruh pengaruh membaca Al-Qur’an dan sholat lima waktu orang tua terhadap motivasi Belajar siswa Pendidikan Agama Islam”. Berdasarkan analisis terdapa r hasil sebesar 0,461 memberikan konstribusi terhadap kenaikan motivasi belajar sebesar 21,3 %.

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama
Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 2811133020 AHMAD NURHUDA
Date Deposited: 26 Jul 2017 01:48
Last Modified: 26 Jul 2017 01:48
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/5519

Actions (login required)

View Item View Item