AZIZAH DWI ASTRIANI, 12202173107 (2021) إبداع معلم اللغة العربية في استعمال وسائل التعليم خلال الوباء كوفيد¬- ۱۹ لزيادة اهتمام الطلاب بالتعلم في المدرسة المتواسطة الإسلامية الحكومية الثلاثة (۳) تولونج اجونج للعام الدراسى ۲۰۲۰/۲۰۲۱ م. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (3MB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (2MB) | Preview |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (343kB) |
||
|
Text
BAB I.pdf Download (2MB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (4MB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (4MB) | Preview |
|
Text
BAB IV.pdf Download (5MB) |
||
Text
BAB V.pdf Download (2MB) |
||
|
Text
BAB VI.pdf Download (545kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (870kB) | Preview |
Abstract
Skripsi dengan judul “Kreativitas Guru Bahasa Arab dalam Penggunaan Media Pembelajaran pada Masa Pandemi Covid-19 untuk Meningkatkan Minat Belajar Siswa di MTsN 3 Tulungagung Tahun Ajaran 2020/2021” Ini ditulis oleh Azizah Dwi Astriani, NIM: 12202173107, Jurusan Pendidikan Bahasa Arab, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung, yang dibimbing oleh Dr. Hj. Anin Nurhayati, M. Pd. I. Kata Kunci: Kreativitas Guru, Penggunaan Media Pembelajaran Masa Pandemi, Minat Belajar Latar Belakang: Pembelajaran bahasa Arab pada masa pandemi, penggunaan media pembelajaran memberikan dampak yang sangat besar terhadap proses pembelajaran terutama untuk meningkatkan minat belajar siswa. Di MTsN 3 Tulungagung terdapat guru bahasa arab yang memiliki kreativitas dalam penggunaan media pembelajaran yaitu menggunakan E-Learning dan media pembelajaran lainnya untuk mendukung pembelajaran. Itulah sebab penulis meneliti tentang kreativitas guru bahasa arab dalam penggunaan media pembelajaran pada masa pandemi covid-19 untuk meningkatkan minat belajar siswa di sekolah tersebut. Fokus Penelitian: 1) Apa saja media pembelajaran pada masa pandemi yang digunakan untuk meningkatkan minat belajar siswa? 2) Apa saja permasalahan kreativitas guru bahasa arab dalam penggunaan media pembelajaran pada masa pandemi covid-19 untuk meningkatkan minat belajar siswa di MTsN 3 Tulungagung? 3) Bagaimana solusi dari permasalahan kreativitas guru bahasa arab dalam penggunaan media pembelajaran pada masa pandemi covid-19 untuk meningkatkan minat belajar siswa di MTsN 3 Tulungagung? Tujuan Penelitian: 1) Untuk mengetahui media pembelajaran pada masa pandemi yang digunakan untuk meningkatkan minat belajar siswa 2) Untuk mendeskripsikan permasalahan kreativitas guru bahasa arab dalam penggunaan media pembelajaran pada masa pandemi covid-19 untuk meningkatkan minat belajar siswa di MTsN 3 Tulungagung 3) Untuk mendeskripsikan solusi dari permasalahan kreativitas guru bahasa arab dalam penggunaan media pembelajaran pada masa pandemi covid-19 untuk meningkatkan minat belajar siswa di MTsN 3 Tulungagung. Metode Penelitian: Menggunakan pendekatan kualitatif dan desain deskriptif. Kehadiran peneliti sebagai instrumen utama dalam penelitian ini. Tempat penelitian di MTsN 3 Tulungagung. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi tentang kreativitas guru bahasa arab dalam penggunaan media pembelajaran pada masa pandemi covid-19 untuk meningkatkan minat belajar siswa. Metode analisis data menggunakan tiga tahap, yaitu: Reduksi data, pemaparan data, dan penarikan kesimpulan. Dan pengecekan keabsahan data menggunakan perpanjangan pengamatan, peningkatan ketekunan, dan triangulasi. Hasil Penelitian: 1) Bentuk kreativitas guru dalam penggunaan media pembelajaran bahasa Arab untuk meningkatkan minat belajar siswa yakni menggunakan media pembelajaran berupa vidio, audio, foto/gambar, buku lembar kerja siswa(LKS) bahasa arab , minat belajar siswa terhadap pelajaran bahasa Arab setelah guru melaksanakan kreativitasnya yaitu tinggi. Hal ini ditandai dengan adanya perubahan sikap dan tingkah laku siswa ketika mengikuti pelajaran bahasa Arab yang sebelumnya siswa jarang bertanya dan malas mengerjakan tugas dengan cepat namun minat siswa terlihat meningkat dan siswa lebih termotivasi untuk belajar bahasa Arab. 2) Guru bahasa arab mengalami kesulitan mencari media untuk materi yang berkaitan dengan menulis bahasa arab, awalnya siswa masih ada yang belum memiliki sarana prasarana untuk mendukung pembelajaran secara online. 3) Solusi Permasalahan guru bahasa arab dalam penggunaan media pembelajaran selama masa pandemi covid-19 untuk meningkatkan minat belajar siswa. Guru bahasa arab menggunakan youtube untuk membantu dalam pembuatan media pembelajaran, saling bertanya dan berdiskusi dengan teman guru yang lain. Soal dalam buku lembar kerja siswa(LKS) bahasa arab menjadi solusi dari kesulitan guru bahasa arab dalam menggunakan media pembelajaran materi menulis bahasa arab, penyediaan sarana prasarana berupa laboratorium komputer di sekolah menjadi solusi terkait permasalahan kurang siapnya sarana prasarana yang dialami siswa dan guru.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Bahasa Dan Sastra > Bahasa Arab Pendidikan > Guru Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Bahasa Arab |
Depositing User: | S1 12202173107 AZIZAH DWI ASTRIANI |
Date Deposited: | 13 Dec 2021 04:34 |
Last Modified: | 13 Dec 2021 04:34 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/23511 |
Actions (login required)
View Item |