ERWIN SANGADAH, 12206173117 (2021) PERBANDINGAN PERKEMBANGAN EMOSIONAL ANAK TKI DAN NON TKI DI TK AL-KHODIJAH WONOKROMO GONDANG TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (356kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (105kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (302kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (323kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (284kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (281kB) | Preview |
|
Text
BAB V.pdf Download (260kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Download (120kB) |
||
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf Download (184kB) |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Perbandingan Perkembangan Emosional Anak TKI dan Non TKI di TK Al-Khodijah Wonokromo Gondang” yang ditulis oleh Erwin Sangadah, NIM : 12206173117 Jurusan Pendidikan Islam Anak Usia Dini Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Tulungagung,yang dibimbing oleh Zun Azizul Hakim, M.Psi. Kata Kunci: Perkembangan Emosional, Anak TKI dan Non TKI Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kondisi perkembangan emosional Anak TKI sangat berbeda dengan Anak Non TKI.Menurut Daniel Golemen perkembangan emosional merujuk pada kemampuan mengenali perasaan kita sendiri dan perasaan orang lain,kemampuan memotivasi diri sendiri dan kemampuan mengelola emosi dengan baik pada diri sendiri dan dalam hubungan dengan orang lain.Menurut penelitian Munifah dan Naflah orang tua yang bekerja sebagai TKI menjadikan anak cenderung pasif,kurang percaya diri,jarang berkomunikasi,pemalu,mandiri dan bertanggung jawab.Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan adanya perbedaan perkembangan emosional anak TKI dan non TKI di TK.Al-Khodijah Wonokromo Gondang Tulungagung. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah 1) Bagaimana perkembangan emosional anak TKI dan non TKI di TK.Al-Khodijah Wonokromo Gondang Tulungagung? 2)Apakah ada perbedaan perkembangan emosional anak TKI dan non TKI di TK.Al-Khodijah Wonokromo Gondang Tulungagung? Hipotesis penelitian ini ada perbedaan perkembangan emosional anak TKI dan non TKI di TK.AL-Khodijah Wonokromo Gondang Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan jenis peneliti ex post facto.dengan menggunakan skala ukur perkembangan emosional yang disajikan melalui kuesioner dan dokumentasi. Sampel penelitian ini sebanyak 66 anak TK.Al-Khodijah Wonokromo Gondang Tulungagung dengan kriteria 14 anak TKI dan 52 anak non TKI,dengan menggunakan teknik sampling jenuh.Teknik analisis yang digunakan Independent Samples T Test,dan One Way ANOVA dengan bantuan SPPS.22.00 for windows untuk menganalisis data. Hasil penelitiannya adalah 1) Perkembangan emosional anak TKI dan Non TKI di TK.Al-Khodijah Wonokromo Gondang diperoleh rata-rata rata-rata 26.143 lebih rendah dari rata-rata anak non TKI yaitu 30.462. Hal ini mencerminkan bahwa perkembangan emosional anak TKI rendah dikarenakan anak ditinggalkan oleh orang tua untuk bekerja ke luar negeri sebagai TKI. Perkembangan emosional anak non TKI di TK.Al-Khodijah Wonokromo Gondang diperoleh rata-ratanya lebih tinggi, dikarenakan perkembangan emosional anak non TKI tinggi dikarenakan anak masih mendapatkan perhatian yang cukup dari orang tuanya. 2) Perbedaan perkembangan emosional anak TKI dan Non TKI di TK.Al-Khodijah Wonokromo Gondang Tulungagung dibuktikan dari Penghitungan thitung adalah 5.330. sedangkan ttabel adalah 1.669, sehingga dapat dikatakan bahwa thitung 5.330> ttabel 1.669, sementara itu diperoleh hasil Sig. (2-sided) adalah 0,000. Karena nilai Sig. 0,000 < taraf nyata (= 0,05) maka Ho ditolak, dan Ha diterima yang artinya ada perbedaan perkembangan emosional anak TKI dan Non TKI di TK.Al-Khodijah Wonokromo Gondang Tulungagung
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Bimbingan dan Konseling Islam > Kepribadian Pendidikan > Kesulitan Belajar Pendidikan > PAUD Pendidikan > Pendidikan Anak Pendidikan > Pendidikan Karakter |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Raudlatul atfal |
Depositing User: | 12206173117 ERWIN SANGADAH |
Date Deposited: | 31 Dec 2021 05:41 |
Last Modified: | 31 Dec 2021 05:41 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/23824 |
Actions (login required)
View Item |