ELLA NOVITA ISMAYA, 17401153225 (2019) PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN PENERAPAN STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA KSPPS TUNAS ARTHA MANDIRI CABANG TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (195kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (133kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (22kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (392kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (348kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (268kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (772kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (232kB) | Preview |
|
|
Text
BAB VI.pdf Download (90kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (135kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Budaya Organisasi dan Penerapan Standar Operasional Prosedur Terhadap Kinerja Pegawai pada KSPPS Tunas Artha Mandiri Cabang Tulungagung” ini ditulis oleh Ella Novita Ismaya. NIM 17401153225, Jurusan Perbankan Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, IAIN Tulungagung dengan pembimbing Dr. Ali Mauludi, AC, MA. Penelitian ini dilatar belakangi oleh peran penting sumber daya insani (karyawan) dalam pencapaian tujuan suatu perusahaan. Perusahaan dengan budaya organisasi yang kuat akan membentuk karyawan menjadi tersetruktur dalam melaksanakan pekerjaan maupun aktivitasnya. Disamping itu, budaya organisasi akan menjadi maskimal apabila diimbangi dengan diterapkanya standar operasional prosedur dengan baik oleh setiap karyawan. Sehingga dengan adanya budaya organisasi yang kuat dan penerapan standar operanional prosedur yang terarah dan jelas akan menciptakan hasil kinerja pegawai yang maksimal dan sesuai dengan apa yang diharapkan oleh perusahaan. Oleh karena itu penelitian ini mengangkat permasalahan yang dirumuskan dalam 3 pertanyaan: (1) Adakah pengaruh budaya organisasi yang signifikan terhadap kinerja pegawai (2) Adakah pengaruh penerapan standar operasional prosedur yang signifikan terhadap kinerja pegawai, (3) Adakah pengaruh budaya organisasi dan penerapan standar operasional prosedur yang signifikan terhadap kinerja pegawai. Pada penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitaif dan jenis penelitian asosiatif. Teknik pengambilan data menggunakan kuesioner, dengan menggunakan teknik sapling jenuh, skala pengukuran yang digunaan adalah skala likert, teknik analisis data menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, normalitas, asumsi kalsik, uji linear berganda, uji hipotesis, dan uji analisa koefisien determinasi. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sejumlah 16 responden yaitu karyawai pada KSPPS Tunas Artha Mandiri Cabang Tulungagung. Selanjutnya data diolah melalui SPPS 16. Pengujian hipotesis menggunakan uji t menunjukan bahwa variabel budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai pada, akan tetapi variabel standar operasional prosedur berpengaruh positif tidak signifikan terhadap kinerja pegawai. Sedangkan hasil analisis melalui uji F menunjukan bahwa variabel budaya organisasi dan penerapan standar operasional prosedur berpengaruh positif dan signifikan secara bersama-sama terhadap kinerja pegawai. Kata Kunci: Budaya Organisasi, Penerapan Standar Operasional Prosedur, Kinerja Pegawai.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Bisnis Islam Ekonomi > Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | 17401153225 ELLA NOVITA ISMAYA |
Date Deposited: | 21 Aug 2019 02:57 |
Last Modified: | 21 Aug 2019 02:57 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/13081 |
Actions (login required)
View Item |